26 September 2010

Rupiah dan Yen

Bismillahirrahmaanirrahiim

Sabtu ini, mestinya waktu penuh buat San-san..., namun, tidak untuk sabtu ini.

Yang paling menarik untuk disimpan di sini adalah ketika harus menukar uang rupiah dengan yen, untuk bekal adikku yang selasa besok akan berangkat ke Jepang. Susah memang mencari tempat penukaran uang asing di akhir pekan ini, apalagi mencari Yen. Walaupun dulu biasanya juga sering punya yen (yen ono diute, hehehehe)

Setelah berkeliling semarang, akhirnya justru aku menemukan tempat penukaran uang asing yang buka dan memiliki uang Yen di Kendal.

107 lembar uang Rp. 50.000-an itu kutukar hanya dengan 4 lembar uang 10.000 Yen, dan 10 lembar uang 1000 yen... total aku menerima hanya uang 50 ribu Yen .... ck... ck.... ck....

Baru kusadari sepenuhnya pentingnya redenominasi untuk meningkatkan harkat dan harga diri rupiah terhadap mata uang asing ....

Tidak ada komentar: