03 Oktober 2010

Jurnal ku : Pekan V September 2010

Bismillahirrahmaanirrahiim

Senin, 27 September 2010 | 18 Syawal 1431 H

@ Ruang Perencanaan ; 07.00 - 11.00 WIB
Merevisi draft paparan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi pada Lokakarya Peran TIK dalam Layanan Pendidikan di Kementerian Pendidikan Nasional

@ Ruang Komputer ; 11.00 - 12.00 WIB
Mengecek kesiapan Laboratorium Komputer dan sampling DVD SchoolOnffline serta mencuplik panduan schoolonffline di Wiki yang akan digunakan untuk kegiatan Pendampingan Pemanfaatan TIK bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan di BPTIKP Dinas Pendidikan Jawa Tengah

@ Aula BPTIKP ; 13.00 - 17.00 WIB
menyampaikan konsep pemanfaatan TIK untuk pembelajaran berbasis server pada peserta pendampingan pemanfaatan TIK dilanjutkan dengan mendampingi peserta melakukan instalasi Distro schoolOnffline sebagai server.

Selasa, 28 September 2010 | 19 Syawal 1431 H

@ Ruang Laboratorium Komputer ; 07.30 - 12.00 WIB

Mendampingi peserta melakukan pengaturan dan pengelolaan server pada aplikasi :
  • Webmail ; mengelola webmail sebagai sarana persuratan elektronik
  • Mahara ; aplikasi jejaring sosial sebagai media bersosialisasi pada jaringan lokal
  • Wordpress ; mengelola blog sekolah sebagai wahana ekspresi dan komunikasi siswa dan guru
  • Sisfokol ; memanfaatkan sistem informasi sekolah yang bersifat open source untuk mempermudah mengelolaan dan manajemen sekolah
@ Ruang Perencanaan ; 13.00 - 22.30 WIB
Memfinalisasi draft paparan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi pada Lokakarya Peran TIK dalam Layanan Pendidikan di Kementerian Pendidikan Nasional


Rabu, 29 September 2010 | 20 Syawal 1431 H

@ Ruang Perencanaan ; 07.00 - 12.00 WIB
Menyiapkan website BPTIKP Jateng untuk kepentingan paparan Kepala Dinas Pendidikan

@ Ruang Subbag Program Dinpendik ; 13.00 - 16.30 WIB
Finalisasi paparan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi bersama staff Subbag Program Dinas Pendidikan Jawa Tengah

Kamis, 30 September 2010 | 21 Syawal 1431 H

@ Ruang Perencanaan ; 07.00 - 10.00 WIB
Menyampaikan paparan kepada Kepala BPTIKP Jateng tentang hasil final paparan Kepala Dinas Pendidikan

@ Kampus UT UPBJJ Semarang ; 10.00 - 11.00 WIB
Melengkapi persyaratan dosen UT

@ Ruang Subbag TU ; 11.00 - 12.00 WIB
Menerima tugas mendampingi Kepala BPTIKP Jateng yang akan menyampaikan Paparan Kepala Dinas Pendidikan Jateng di Senayan

@ Aula BPTIKP ; 13.00 - 17.00 WIB
menyampaikan konsep pemanfaatan TIK untuk pembelajaran berbasis server pada peserta pendampingan pemanfaatan TIK dilanjutkan dengan mendampingi peserta melakukan instalasi Distro schoolOnffline sebagai server.
Mendampingi peserta melakukan pengaturan dan pengelolaan server pada aplikasi :
  • Wiki ; mengenal wiki dan memberi kontribusi memperkaya konten wiki
  • Webmail ; mengelola webmail sebagai sarana persuratan elektronik
  • Mahara ; aplikasi jejaring sosial sebagai media bersosialisasi pada jaringan lokal
@ Weleri - Jakarta ; 21.00 - 09.00 WIB
on the way perjalanan weleri - jakarta dengan Bus Shantika


Jum'at, 1 Oktober 2010 | 22 Syawal 1431 H

@ Auditorium Gedung D Lantai 18 Kementerian DIknas ; 09.00 - 11.30 WIB
Mendampingi Kepala BPTIKP Jateng menyampaikan paparan tentang Peran TIK bagi kemajuan pendidikan di Jawa Tengah

@ Auditorium Gedung D Lantai 18 Kementerian DIknas ; 13.30 - 16.30 WIB
Mengikuti Lokakarya Peran TIK dalam Layanan Pendidikan oleh Pustekkom Kemdiknas

@ Jakarta - Bogor ; 16.30 - 19.30 WIB
Menikmati kemacetan Jakarta di akhir pekan pada perjalanan Jakarta Bogor bersama Kepala LPMP dan P4TK

@ Hotel Mirah Bogor ; 20.00 - 24.00 WIB
Bersama Kepala BPTIKP Jateng, mengikuti Rapat Koordinasi Pustekkom dengan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi dan Kepala Balai Tekkom se- Indonesia


Sabtu, 2 Oktober 2010 | 23 Syawal 1431 H

@ Stasiun Gambir Jakarta ; 08.00 - 10.00 WIB
Reservasi tiket Kereta Api Eksekutif Argo Bromo Anggrek Jurusan Surabaya. Alhamdulillah, sama sekali tidak ada kekuatiran meskipun 4 jam lalu sempat terjadi kecelakaan di Petarukan.

@ Kereta Api Argo Anggrek ; 10.00 - 16.00 WIB
Berada di kursi 5 B gerbong 4 Kereta Argo Bromo Anggrek bersama Menteri Negara BUMN dan rombongan yang akan meninjau lokasi kecelakaan kereta api di stasiun petarukan, pemalang

Tidak ada komentar: